6:30 PM
0
sumber: http://www.beritabola.com/liga-champion/liga-champion/43951-villa-masuk-lapangan-saja-messi-sudah-memberi-pengaruh.html
Beritabola.com Barcelona - Lionel Messi turun sebagai pemain pengganti dan tak mampu mencetak gol atau membuat assist. Namun karena kehadirannya di atas lapangan sudah sangat krusial, Messi pun berperan besar dalam kelolosan The Catalans.

Akibat cedera hamstring yang didapat pekan lalu, Messi tidak dimasukkan dalam starting line up Barca saat menjamu PSG di Camp Nou, Kamis (10/4/2013) dinihari WIB. Posisinya di barisan depan digantikan Cesc Fabregas.

Tanpa Messi, Barcelona bermain tak optimal. Mereka malah lebih sering dapat tekanan dan berulang kali terancam kebobolan. Di menit 49 gawang Victor Valdes benar-benar jebol. Sebuah momen yang kemudian memaksa Tito Vilanova memasukkan Messi, di menit 62.

Keberadaan Messi di dalam lapangan langsung memberi pengaruh besar terhadap permainan tuan rumah karena aliran serangan menjadi lebih baik. Messi malah ikut berperan dalam terciptanya gol penyama yang dilesakkan Pedro Rodriguez.

"Messi adalah pemain terbaik dunia yang bisa mengubah pertandingan dengan hanya berada di atas lapangan. Kami harus bersyukur atas kondisinya dan komitmennya pada tim ini dan juga pada sepakbola setelah mengalami cedera. Dengan bantuannya kami bisa lolos," sahut Villa seperti diberitakan Marca.

Terkait hasil imbang 1-1 yang didapat timnya, Villa menyebut kalau Barca dapat perlawanan berat dari PSG dalam pertandingan tersebut. Skuat besutan Carlo Ancelotti disebut Villa telah benar-benar merepotkan The Catalans.

"Kami gembira setelah merasakan penderitaan. Ini juga berarti kemenangan meski hasilnya adalah imbang. Kami kembali berada di babak semifinal dan kami puas dengannya."

"Itu pertandingan yang berat. PSG punya kelebihan yang menyulitkan kami. Kami kehilangan terlalu banyak bola, dan itu tidak biasa. Kami tak bermain dengan bagus. Kami tahu mereka tim yang tangguh dan bagus dalam serangan balik. Tapi kami tetap lolos, dan itu sangat penting," lanjut Villa.
(dtc/din) Sumber: detiksport

0 comments: